Antusias warga kota Sekayu menyambut Hari Raya Idul Fitri 1444 H.


Muba, RotasiWarta - Pawai Takbiran sudah lama tidak dilaksanakan karena wabah Covid melanda Indonesia,tapi tahun 2023 Kali ini Pawai Takbiran dalam menyambut hari raya Idul Fitri 1444 H,Yang dilaksanakan di kota Sekayu Kabupaten Musi Banyuasin sangat ramai diikuti oleh masyarakat, Antusias masyarakat sangat tinggi dan Penuhi memadati jalan Protokol Kolonel Wahid Udin.Jum'at 21/04/23.

Pawai Takbiran kali ini mulai dari rumah dinas Bupati Musu Banyuasin dan di buka dan di lepas langsung oleh Pj.Bupati Musi Banyuasin H.Apriyadi.

Dalam sambutannya H.Apriyadi mengatakan mari kita gembira dalam menyambut hari raya Idul Fitri ini ,tapi dalam pawai Takbiran ini harus tertib jangan sampai terjadi hal yang tidak diinginkan,Sekaligus Pj.Bupati mengajak dan mengundang seluruh masyarakat besok untuk melaksanakan sholat eid bersama dihalaman rumah dinas Bupati.

Dari Pantauan kami di lapangan acara Pawai Takbiran ini juga tampak hadir Pj Sekda H.Musni Wijaya,Camat kecamatan Sekayu,Lurah dan unsur muspida lainnya.

Salah satu peserta Pawai Takbiran yang bernama Jamal mengatakan sangat senang Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin telah melaksanakan Acara Pawai Takbiran

inilah bentuk kegembiraan umat iIslam dalam memenangi dan menahan hawa napsu selama bulan suci Ramadhan dan sekarng kita menyambut hari kemenangan,katanya.(ARP)

Posting Komentar untuk "Antusias warga kota Sekayu menyambut Hari Raya Idul Fitri 1444 H."